Dengan tanda tangan kontrak secara elektronik, kamu dapat menandatangani kontrak pembiayaan dengan lebih mudah dan praktis. Dalam waktu 5 menit kamu dapat menyelesaikan tanda tangan elektronik kapanpun dan dimanapun.
Berikut langkah mudah untuk tandatangan secara elektronik kontrak pembiayaan kamu (pastikan kamu tersambung dengan jaringan internet) :
- Buka portal tanda tangan elektronik. Link portal tanda tangan elektronik dikirimkan melalui SMS saat pembiayaan kamu disetujui
- Masuk ke portal tanda tangan elektronik dengan menggunakan tanggal lahir dan nomor telepon tanpa nomor ‘0’ yang di awal (Contoh: jika nomor handphone kamu 081234xxxx, masukkan 81234xxx)
- Lakukan verifikasi data pribadi, pastikan data yang tertera sudah sesuai dengan data pribadi kamu
- Jika terdapat perbedaan data, kamu bisa mengubahnya terlebih dahulu dengan klik tombol ‘Ubah’
- Upload dokumen KTP (jika dibutuhkan)
- Baca kontrak perjanjian kamu, pastikan kamu membaca kontrak pembiayaan sebelum melakukan tanda tangan kontrak
- Minta kode OTP (One Time Password). Kode OTP akan dikirimkan melalui Whats App atau SMS ke nomor kamu yang terdaftar di Aplikasi My Home Credit. Kode OTP berlaku selama 5 menit, jika kamu tidak menerima kode OTP kamu bisa meminta dikirimkan ulang dalam waktu 5 menit setelah permintaan kode OTP pertama kali.
- Masukkan 6 digit kode OTP sebagai tanda tangan elektronik
- Proses tanda tangan elektronik berhasil jika kamu memasukkan secara tepat 6 digit kode OTP ke portal tanda tangan elektronik
- Pastikan kamu menerima kode OTP dari akun resmi Whats App kami yaitu “Home Credit OTP” atau melalui akun resmi SMS kami yaitu “HOMECREDIT”.